Mengatasi Privasi Error - SSL Error - NET::ERR_CERT_DATE_INVALID - Lets Encrypt

03-10-2021 14:04:47, Dibaca: 6722

Pada tanggal 1 Oktober beberapa situs yang menggunakan sertifikat SSL keluaran Lets Encrypt mengalami masalah jika di akses dari Windows atau OS versi lama ( acuan lama disini juga masih bias, karena di beberapa windows bisa diakses dan beberapa tidak, yang kami ketahui adalah, untuk windows yang di install pada tahun 2015 kebawah akan mengalami Error ini )

Solusinya adalah dengan mengganti beberapa File Sertifikat versi terbaru, seperti solusi dari web microsoft

Adapun langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:

  1. Klik Windows Start pada pojok kiri layar
  2. Ketik RUN

     
  3. Ketik certmgr.msc


     
  4. Tekan OK, lalu akan muncul windows baru seperti gambar dibawah


     
  5. Double Klik 3 Folder Certificates seperti gambar diatas ( tanda panah warna merah ), lalu cari File dengan nama DST ROOT CA X3 yang Expired sekitar tanggal 29 - 30 September 2021
    Setelah itu HAPUS file tersebut.

Install File Sertifikat Baru

Setelah menghapus file certificate yang sudah usang, kini saatnya install certificate versi terbaru, dengan langkah-langkah sebagai berikut:

  1. Download file disini https://letsencrypt.org/certs/isrgrootx1.der
  2. Simpan dan kemudian double click file ini untuk menjalankan program, terlihat seperti dibawah ketika file isrgrootx1.der dijalankan, Klik Install Certificates

     
  3. Pilih Local Machine, Lalu klik Next untuk memulai proses Instalasi, Jika muncul pesan konfirmasi menjalankan Aplikasi dari windows, pastikan tekan Yes


     
  4. Pilih Place all Certificates in the following store, Tekan Browse lalu pilih Folder Trusted Root Certification Authorities




     
  5. Tekan OK, lalu Tekan Next untuk melanjutkan proses instalasi


     
  6. Tekan Finish untuk memasang file srtifikat yang baru
  7. Setelah selesai, Restart PC/Laptop Anda, setelah itu coba akses kembali situs-situs yang bermasalah karena muncul pesan Privasi Error
     

Sekian sharing yang kami berikan untuk mengatasi masalah Privasi Error - SSL Error - NET::ERR_CERT_DATE_INVALID - Lets Encrypt pada beberapa OS yang masih versi lama.

 

 

 

Corporate Governance & Good Corporate Governance

11-10-2022 - Dibaca: 1609 kali.
Secara umum Corporate governance merupakan seperangkat aturan yang mengatur hubungan antara para pemegang saham, pengurus, pengelola perusahaan, pihak kreditur, pemerintah, karyawan, serta pemegang kepentingan internal dan eksternal lainnya yang berkaitan dengan hak-hak dan kewajiban mereka.
Baca selengkapnya...

Cara Meningkatkan Penjualan melalui Instagram dan Tiktok

24-06-2022 - Dibaca: 6060 kali.
Sudahkah Anda memanfaatkan media sosial untuk bisnis Anda? Ketahui strategi penggunaan media sosial yang dapat Anda lakukan agar penjualan Anda semakin laris.
Baca selengkapnya...

Ingin Membuka Bisnis? Pahami Beberapa Fundamental Bisnis berikut!

15-11-2022 - Dibaca: 4821 kali.
Ada beberapa hal yang perlu diketahui sebelum menjalankan bisnis. Temukan fundamental bisnis di sini!
Baca selengkapnya...

Menggunakan Fitur Hitung Kas pada Erzap

26-06-2019 - Dibaca: 6998 kali.
Fitur ini umumnya akan digunakan oleh Kasir setiap selesai Shift/Closing, dimana Kasir akan menghitung Kas Fisik hasil penjualan atau Kas Kecil, dan menginputkan hasil perhitungan tersebut ke dalam Sistem.lalu Admin akan memeriksa hasil dari perhitungan kas tersebut, apakah ada selisih atau tidak. Bila terjadi selisih, Admin hendaknya meginfokan ke Kasir untuk menghitung kembali Kas Kecil yang jumlahnya selisih tersebut.
Baca selengkapnya...

Tutorial Laporan Arus Kas Erzap ERP

13-10-2023 - Dibaca: 2238 kali.
Arus kas sangat penting dalam mengukur kesehatan keuangan perusahaan karena mengukur kemampuan perusahaan untuk memenuhi kewajibannya, membayar utang, berinvestasi dalam operasi dan pertumbuhan, dan memberikan pengembalian kepada pemegang saham. Analisis arus kas membantu manajemen dan investor memahami sejauh mana perusahaan dapat menghasilkan uang tunai yang diperlukan untuk menjalankan bisnisnya.
Baca selengkapnya...

Mengatasi Privasi Error - SSL Error - NET::ERR_CERT_DATE_INVALID - Lets Encrypt - ERZAP - SISTEM ERP TERINTEGRASI

Mengatasi Privasi Error - SSL Error - NET::ERR_CERT_DATE_INVALID - Lets Encrypt

Mengatasi Privasi Error - SSL Error - NET::ERR_CERT_DATE_INVALID - Lets Encrypt